Biologi dan kehidupan :)

Biologi dan kehidupan :)
Rerumputan hijau diterpa matahari yang menyembul di balik awan

2016/01/01

Noblesse

Noblesse
Tingkat kesukaan: 9,5
Author: Je Ho Son
Illustrator: Kwang Su Lee
Karakter favorit: Cadis Etrama Di Raizel, Frankenstein, Regis K. Landegre, Seira J. Loyard, Rael Kertia, Gehutchel K. Landegre, Karius, Tao, Ikhan.
Review dan Spoiler
Cadis Etrama Di Raizel, vampir termulia baru saja terbangun dari tidurnya selama 820 tahun yang lalu. Segera setelah keluar dari peti, ia menyonteki baju siswa SMA Ye Ran dan berakhir sebagai murid baru di SMA Ye Ran milik Frankenstein. Dia pun mulai menjalani hari sekolah selayaknya manusia dan berteman dengan Shinwu, Ikhan, dan Yuna (di pertengahan cerita  Su Yin, temannya yang artis juga ikut bergabung).

Oleh karena namanya terlalu panjang, dia dipanggil Rai saja. Rai sangat terkenal karena wajahnya yang ganteng dan penampilannya yang seperti orang luar negeri. Rai pertama kali ditraktir Shinwu makan Ramyeon saat istirahat dan ia sangat menyukainya dan anehnya dia selalu menunggu mienya mengembang dengan sabar baru kemudian memakannya. Rai juga gaptek, dia tak punya hp (nanti baru dibelikan hp sama Franky) dan selalu kalah bermain game online. Selain itu, Rai juga sering tersesat, tidak pintar buka pintu, tidak pintar bikin teh sendiri dan melakukan hal lucu lainnya lengkap dengan ekspresi datar dan cool yang ia punya. Tapi lebih dari itu semua, Frankenstein tahu kalau Tuan Raizelnya sangat bahagia menjalani kehidupan manusia biasa bersama mereka.

Masalah kemudian muncul ketika M-21 dan M-24, sebagai agen yang ditugaskan Union untuk bertanggung jawab atas peti tempat Rai berada mencari keberadaan peti itu dengan cara menginfeksi salah satu kurir. Kurir itu menyerang Yuna, Yuna selamat karena ditolong oleh Shinwu dan Rai ada di sana juga biarpun dia diam saja. Saat semuanya semakin membahayakan, barulah Rai dan Frankenstein menolong. Keterlibatan mereka lama kelamaan semakin dalam dan menarik perhatian hingga satu persatu musuh dari union dan bahkan beberapa tetua Union dieliminasi dengan Blood Fieldnya Rai.

Selama itu pula, M-21, Tao, Takio berakhir dengan tinggal di rumah Frankenstein karena mereka sudah berkhianat dengan Union. Adapun Regis dan Seira datang ke tempat itu juga untuk menginvestigasi kecurigaan Rosaria atas insiden-insiden yang terjadi. Tapi setelah mengetahui kebenarannya mereka tidak bisa melaporkannya pada Lord (Elga Canesis Di Lascrea) karena Rai tak mau keberadaan diketahui banyak orang dan Gehuchel hampir dihukum mati tidur abadi karena itu.

Saat menolong Gehutchel, terbentuklah Raizel Knight bikinan Tao. Tao RK-1, Takio RK-2, Regis RK-3, dan M-21 RK-4. Selanjutnya baru diketahui kalau Tao memasukkan Frankenstein ke dalam RK-0 dan Seira RK-5 tanpa minta izin terlebih dahulu. Dia juga mengajak Rael, Lazark, dan Karius untuk bergabung dengan Raizel Knight. Raizel Knight adalah grup kesatria yang bertujuan untuk melindungi Raizel.

Pada beberapa episodenya juga terkuak bahwa Rai telah hidup begitu lama sendirian di rumahnya tak pernah keluar rumah kecuali Lord memanggilnya (pernah diminta menjadi Lord selanjutnya tapi Rai menolak terus) dan hanya dikunjungi paling sering setahun sekali oleh family leader. Hingga suatu saat Frankenstein yang kecapekan sehabis bertarung dengan Rayga dan Gehuchel datang mengaku-ngaku sebagai pelayan di rumahnya Rai padahal dia tinggal sendirian.

Satu-satunya teman Rai hanyalah Muzaka, Lord dari bangsa serigala yang bisa menyamai kekuatan Rai serta merupakan penyebab tidur 820 tahun keduanya. Dia menyerang manusia yang ia kira telah membunuh Ashleen, anak perempuannya. Bukan hanya si pembunuh, tapi semua manusia hendak ia habisi sehingga mau tak mau Rai melakukan kewajibannya sebagai noblest untuk melindungi manusia sehingga terjadilah petarungan itu.

Di episode 370++ Para elder union yang merupakan traitor itu bekerja sama dengan manusia serigala untuk menyerang Lukedonia. Lazark tidur selamanya setelah diserang bersama-sama oleh para traitor terutama Ragus si kakek tua bangka. Paling terakhir peterungan yang diketahui yaitu, Ludis vs Gradeus, Ragus + his daughter vs Gehuchel, trus Rosaria vs Edian, dan 3 Werewolf vs Kei Ru dan Lascrea. Rai dan Franky diasumsikan kehilangan sinyal GPS di Lukedonia sehingga belum sampai-sampai juga. Mungkin mereka baru mau bergabung bertarung kalau episode 190an. Mungkin... MUNGKIN. Episode selanjutnya Rai membantu Lascrea dan Kei Ru, lalu Muzaka datang dan membela kaum werewolf. Trus Frankenstein gabung di kelompoknya Ludis, Rosaria dan Gehuchel melawan Ragus, <-his daughter, Gradeus dan Edian.

Sebenarnya awal membaca webtoon saya kurang tertarik karena kelihatannya fantasi banget vampirnya, bacanya di episode awal juga loncat-loncat tapi pas sudah mengikuti jalan ceritanya sekitar episode 30an saya akhirnya jatuh hati juga sama Raizel dan kawan-kawan.

Yang paling saya suka di sini banyak antara lain kepolosan dan sikap luar biasanya, karakter keluarga Landegre yang keras kepala dan berkelas, Seira yang pemalu sekaligus mengagumkan dalam diamnya, Tao yang besar mulut tapi menyenangkan, Frankenstein yang licik tapi setia pada Tuan Raizelnya, Rael yang badboy tapi serius menyukai Seira, Karius yang manja –sangat tidak kaku bertolak belakang dengan Karsus? Ayahnya- dan banyak humor kering lainnya. Terutama pas elder 12 mau jadikan Rai sebagai sandera, dapur Franken yang dirusak, Franken yang kerjain Muzaka gegara kesal, lelucon ramyeon, lelucon game online, pas Rai berhenti menyerang M-21 dan M-24 gara2 kancingnya terlepas doang, dll.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar